troubleshooting komputer - mendesis


troubleshooting komputer


troubleshooting komputer - mendesis

Dapatkan ebook panduan dasar troubleshooting komputer silahkan lihat ebooknya dan semua materi panduannya dengan mengklik troubleshooting komputer agar sobat bisa mempelajari dan memperbaiki komputer/laptop juga komponen-komponen nya secara mandiri.

  • Suara Mendesis
Interior suatu komputer dapat menyebabkan suara gemerisik yang terdengar melalui speaker atau headphone. Untuk mengatasinya adalah dengan membiarkan sistem speaker melakukan pengerasan dan bukan sound card atau motherboard. Seperti contoh diatas, buka jendela Sounds and Audio Properties melalui Control Panel. Klik tab Volume dan tombol Advanced di bawah Device Volume. Di dalam jendela Play Control,atur semua slider volume di posisi 70% atau 80% dan biarkan saja begitu. Menyeting volume output komputer ke posisi maksimal cenderung melebihi amplifier onboard, yang biasanya tidak seefesien amplifier speaker eksternal. Mulai saat ini, jika Anda mengandalkan speaker untuk mengontrol volume Anda akan mendapatkan suara yang lebih jernih.

Apabila suara mendesis atau mendengung masih tetap ada, maka kemungkinan Anda mengalami interferensi dari salah satu channel audio yang menuju dan keluar dari komputer. Channel Line-In merupakan penyebab utama terjadinya suara mendesis yang terus-menerus. Di dalam jendela Play Control yang sama seperti diatas, klik kotak Mute dibawah kolom Line-In untuk mematikan input audio yang datang dari channel ini. tentu saja jika Anda menggunakan input audio tersebut untuk microphone atau input audio eksternal yang lain, maka Anda perlu menonaktifkan kotak Mute channel Line-In ketika Anda memerlukannya untuk menggunakan perangkat audio eksternal.

Penyebab lainnya bisa jadi channel microphone. Buka kembali jendela Play Control, cari channel microphone. Jika tidak ada, klik menu Options dan pilih Properties dari menu drop-down. Dibawah Show The Following Volume Controls, klik kotak cek Microphone dan klik OK. Sekarang Anda dapat melihat kotak Microphone. Klik kotak cek Mute untuk mematikan suara-suara latar yang berasal dari channel tersebut.Kesimpulannya Anda dapat memperoleh suara yang jernih dengan mematikan channel input atau output yang tidak Anda perlukan.

Sebagai penutup, apabila Anda mengalami masalah audio, ketentuan umum yang perlu diingat adalah jangan menyeting apapun ke posisi maksimal. Pastikan untuk memeriksa hal-hal yang mendasar (pastikan kabel-kabel speaker sudah terpasang dengan baik), baru kemudian menuju hal-hal yang lebih spesifik.



troubleshooting komputer
Ada suara mendesis atau mendengung? Penyebabnya adalah chanel Line-In pada kartu suara.

troubleshooting komputer
Menurunkan slider Hardware Acceleration dapat menonaktifkan fitur-fitur audio tingkat lanjut didalam chipset suara tetapi juga melenyapkan konflik dan distorsi.


Pembahasan mendesis kita lanjutkan, klik troubleshooting komputer untuk materi selanjutnya

0 Response to "troubleshooting komputer - mendesis"

Posting Komentar

amazon

Entri Populer